Polman, Komunika Nusantara. Bupati Polewali Mandar (Polman), H. Samsul Mahmud, menghadiri peluncuran Anjungan Perpustakaan Mandiri (APM) yang digelar pada Rabu, 28 Mei 2025, di halaman Perpustakaan Daerah Polman.
Dalam sambutannya, Bupati menekankan pentingnya literasi sebagai pondasi peningkatan kualitas sumber daya manusia (SDM), terlebih di era percepatan teknologi. “Literasi sangat penting untuk membangun kualitas SDM. Saya berharap perkembangan literasi dapat bermanfaat untuk kemajuan daerah,” ujarnya.
Ia juga mengajak seluruh pemangku kebijakan untuk berkolaborasi dan menggalakkan budaya membaca melalui peran strategis Bunda Literasi. “Peran Bunda Literasi sangat penting untuk memberikan motivasi dan bahan ajar bagi generasi mendatang,” tambahnya.
Kepala Dinas Perpustakaan Daerah Polman, A. Mahadiana Djabbar, turut menjelaskan bahwa pengukuhan Bunda Literasi Polman dan launching APM merupakan langkah untuk menyelaraskan visi dan misi pemerintah dalam memajukan literasi.
“Literasi adalah kunci untuk meningkatkan SDM. Ke depan, akan ada berbagai program seperti Puskesmas Keliling (Pusling) dan sosialisasi budaya baca ke sekolah-sekolah,” ungkap Mahadiana. Ia menegaskan pentingnya sinergi dengan Bunda Literasi dalam menjadikan perpustakaan sebagai pusat edukasi dan literasi daerah.














