Polman, Komunika Nusantara_Koalisi tiga Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) di Polewali Mandar menemukan dugaan politisasi dalam penyaluran Program Indonesia Pintar (PIP) di wilayah tersebut.

Temuan ini diperoleh setelah seorang pengelola sekolah menyatakan adanya intervensi dalam pendataan penerima beasiswa.

Koordinator Koalisi LSM Sulbar, Agus Salam, menyampaikan bahwa berdasarkan informasi yang mereka kumpulkan, ada indikasi bahwa proses pendataan penerima beasiswa PIP tidak dilakukan secara independen.

“Kami melihat adanya ketidakberesan dalam pendataan, yang berpotensi mengarahkan penerima beasiswa kepada pihak tertentu,” ujar Agus dalam konferensi pers di Cafe Batustuta, Senin (19/8/2024).

Koalisi LSM tersebut mendesak agar penyaluran beasiswa dilakukan secara transparan dan bebas dari intervensi apapun. Mereka juga menyatakan siap membawa temuan ini ke jalur hukum jika diperlukan.

Koalisi LSM Sulbar terdiri dari Lembaga Penyalur Aspirasi Rakyat (LPA), LSM Cerdas Bangsa, dan Lembaga Kajian Pengawasan Pembangunan (LKPP). Mereka berkomitmen untuk terus mengawal agar program bantuan pemerintah ini berjalan sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here