Poman, Kominika Nusantara. Penyaluran BLT di Desa Barumbung mendapat sorotan dari Ketua Komisi IV DPRD Polman Rusnaedi Luwu.

Menurutnya penyaluran bantuan BLT di Desa Barumbung diduga tidak tepat sasaran. Selain itu penerima Bantuan Langsung Tunai (BLT) BBM ada indikasi atau dugaan penyimpangan.

‘Banyak penerima BLT BBM kali ini yang tidak tepat sasaran selain itu adanya isu penyimpangan yang beredar bahwa penerima di arahkan ke satu kios tertentu yang menurutnya salah satu tindakan yang tidak di benarkan.

Lanjut, Persoalan besar di Desa Barumbung itu banyak bantuan yang tidak tepat sasaran bahkan dobel. Bahkan ada salah satu pemilik toko besar menerima yang memiliki mobil pribadi,” Ungkap Rusnaedi Selasa 13/9/2022

Kejadian seperti itu, kita sangat sesalkan,seharusnya pihak pemerintah Desa melakukan musyawarah untuk membicarakan siapa yang layak mendapatkan bantuan dengan mengundang tokoh-tokoh masyarakat.

Bukan hanya itu, Legislator Demokrat itu juga menyayangkan adanya tindakan oknum yang mengarahkan penerima BLT BBM ke satu e-warung tertentu sehingga ia meminta Dinas Sosial untuk memberikan sanksi.

Dengan kejadian ini, kami (Komisi IV DPRD Polman) sebagai leading sektor. Sangat menyesalkan adanya tindakan pihak-pihak terkait,” ungkap Rusnaedi.

Ia juga meminta kepada Dinas Sosial untuk segera menindak lanjuti polemik tersebut. Dengan memberi sanksi kepada pihak yang menyalahgunakan tugasnya sebagai pendamping penyaluran bantu

Adanya isu yang beredar bahwa penerima ini di arahkan ke kios tertentu. Setelah kita konsultasi ke Dinas Sosial ternyata itu tidak di perbolehkan.

Karena memang pada dasarnya penerima batuan itu selalu di beri kewenangan mengelola. Dengan membelanjakan di mana saja sesuai kebutuhan pokokpokok, “Ungkapnya.(Irfn)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here