Polewali Mandar, Komunika Nusantara.Badan Intelijen Negara Daerah Sulawesi Barat (Binda Sulbar) terus menggencarkan pelaksanaan vaksinasi Covid-19 di enam kabupaten di Provinsi Sulbar. Berkolaborasi dengan Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Provinsi Sulbar dan Puskesmas Kebunsari, vaksinasi kali ini digelar di Kantor Desa Bumiayu, Kecamatan Wonomulyo, Kabupaten Polewali Mandar (Polman), Selasa (31/05/2022).

Kepala Binda (Kabinda) Sulbar, Sudadi mengatakan, upaya kolaborasi dengan komunitas maupun organisasi kepemudaan dan Puskesmas di daerah terus dilakukan dalam rangka mengakselerasi capaian vaksinasi untuk Provinsi Sulbar.

“Kali ini kami menggandeng KNPI Sulbar menggelar vaksinasi Covid-19 di Kabupaten Polman, karena menurut data yang ada, capaian vaksinasi khususnya untuk dosis ketiga diseluruh kabupaten se-Sulbar masih rendah. Sehingga perlu untuk kami tingkatkan terus,” kata Sudadi.

Sementara itu, Ketua KNPI Sulbar, Risbar Berlian Bachri mengapresiasi antusiasi masyarakat serta Binda Sulbar dalam menggelar vaksinasi Covid-19 massal di Desa Bumiayu.

“saya berharap agar kegiatan vaksinasi rutin dilaksanakan di setiap desa sebagai upaya mencegah penyebaran Covid-19,” ujar Risbar.

Dalam pelaksanaan vaksinasi kali ini disediakan hadiah berupa sembako untuk 100 orang pertama yang mengikuti vaksinasi baik dosis pertama, kedua maupun ketiga (booster).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here