Polman, Komunika Nusantara. Anggota Komisi X DPR RI Ratih Megasari Singkarru Asal Sulawesi Barat, gelar reses dengan bersama Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Kemenkraf.

Reses kali ini berapa Bimbingan Teknis (Bimtek) Digital Marketing yang meliibatkan Pelaku UMKM, Ekonomi Kreatif Hingga Pariwisata di Kabupaten Polewali Mandar Polman, senin, 25/04/2022.

Sesuai jadwal, kegiatan ini berlangsung selama dua hari, mulai Senin 25 – 26 April 2022, bertempat di Hotel Ratih. Bimtek marketing di ikuti ratusan pelaku UMKM Ekonomi Kreatif dan Pariwisata yang ada di Polman.

Pada saat wawancara Ratih Megasari Singkarru, menuturkan melalui Bimtek ini diharapkan dapat mengembangkan wisata dan ekonomi kreatif di Polman lebih maksimal lagi. Sehingga dapat menopang ketahanan dan meningkatkan pertumbuhan ekonomi.

“sengaja kami bersma kementerian tekait melaksanakan bimtek tujuannya agar pelaku UMKM dan Pariwisata bisa mendapatkan ilmu dan mengembangkannya, Bimtek hari ini bertujuan memberikan pemahaman bagaimana cara memaksimalkan penggunaan Sosmed dan lainnya,” ungkapnya.

Selain soal UMKM salah satu media menanyakan apakah dari keluarga Singkarru akan ada maju pada pilkada serentak nanti.

Mendapat pertanyaan tersebut, ia menuturkan kalau soal pilkada Polman tidak menutup kemungkinan salah satu dari kami akan maju, tapi itu tergantung survey dan kehendak rakyat, kalau rakyat menghendaki yaa kita akan maju kalau rakyat dukung, tutupnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here