Polman, Komunika, Lomba Keterampilan dan Seni Pendidikan Agama Islam (PENTAS PAI),Lomba Musabaqah Hizfil Qur’an jenis lomba Jus Amma yang di diadakan di Kabupaten Polewali Mandar yang di ikuti peserta tingkat peserta SD,SMP, SMU dan SMK se Kabupaten Polewali Mandar, Telah selesai. Kini para pesera yang juara 1(satu) mewakili Kabupaten Polewali Mandar di Provinsi Sulawesi Barat.

Lomba di tingkat Kabupaten telah usai yakni 24 agustus 2019 di lingkup Kantor Departemen Agama Kabupaten Polewali Mandar, Hari ini 8 September 2019 dan sejak kemarin, para peserta yang juara di tingkat kabupaten kembali berlomba di tingkat privinsi.

Pak Mirwan yang merupakan Guru di Sekolah tersebut yang selama ini sangat antusias mendampingi anak didiknya, sangat senang melihat hasil
lomba tersebut. Ia menuturkan pihak sekolah merasa bangga atas prestasi anak didiknya tersebut dan berharap kedepannya akan bisa di tingkatkan lagi,
Ia berharap agar kedepannya siswa-siswinya makin banyak yang berprestasi kalau bisa sampai di tingkat Nasional.

Sementara itu Bunga Eja Orang tua Nurjamila, Merasa bangga karena anaknya bisa mewakili sekolahnya sampai tingkat provinsi, tak lupa ia mengucapkan terima kasih kepada Bapak dan Ibu Guru di sekolah atas kerja kerasnya mendidik anak siswanya dengan ikhlas dan baik.

Ia berhapar agar perhatian pemerintah lebih di tingkatkan lagi terutama soal apresiasi para juara, agar semangat belajar makin giat.

Lanjut Ia menturkan bahwa hadiah yang di dapat anaknya waktu di Kabupaten yaitu Al-Qur’an, Sertivikat dan Piala, yaa…meskipun hadihnya itu saja, kami tetap syukuri karena kami yakin Allah akan Memberikan hadiah yang lebib besar, berupa Amal ibadah Aamin.(Rj).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here