Polman, Komunika Nusantara Gelaran Unasman Expo dalam rangka Dies Natalies ke 18 Tahun telah dimulai, acara akan berlangsung sejak tanggal 1-8 September 2022.
Tujuan diadakannya kegiatan tersebut untuk mempromosikan produk lokal, termasuk mempromosikan program studi di Unasman.

Rektor Unasman Chuduriah Sahabuddin mengatakan Unasman Expo tahun ini menghadirkan beberapa sekolah seperti SMK, SMA,MA dan Pondok Pesantren yang akan berkunjung di pameran ini dan melalui expo ini 12 program studi di Unasman akan menampilkan dan mempromosikan program studinya masing-masing.

Kegiatan itu juga dimeriahkan sejumlah item perlombaan, mulai lomba menghafal biografi Annangguru Prof. Dr. KH Sahabuddin,Podcast,Pembuatan Film Pendek,Story Telling, dangdut karaoke, puisi, futsal, lari karung, volley ball, dan rencananya akan melaksanakan fun bike 4 September mendatang. Peserta yang akan mengikuti lomba ini ari kalangan Mahasiswa internal Unasman dan Tingkat Pelajar menengah Atas.
Dalam Unasman Expo 2022 ini Salah satu produk asli masyarakat Polman yang turut dihadirkan yakni kopi milik petani Sulbar, salah satunya kopi CS.

Harly Karim selaku ketua Prodi Pertanian mengatakan, Polman atau Sulbar pada Umumnya adalah sentra kopi yang sedang mengalami kemerosotan sehingga salah satu upaya yang dilakukan untuk menggalakkan dengan mengajak masyarakat menanam kopi.

“Sesungguhnya Kopi kita di Sulbar tidak kalah dengan kopi di daerah lainnya dan juga bisa booming, tergantung kita mengemasnya dan terus mempromosikan,”
Selain kopi dalam expo ini juga terdapat coklat jahe yang dibuat dalam bentuk kemasan, ini juga merupakan produk lokal yang tentunya juga siap bersaing dengan Coklat lainnya.
Sumber: M.Abid_Humas Unasman

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here